Mungkin dari sebagian penggemar film Naruto di Indonesia tidak menyangka jika suara yang mengisi aktor utama Uzumaki Naruto adalah seorang perempuan. Tapi itulah kenyataan yang ada sekarang. Beliau yang bernama asli Hanna Bahagiana adalah sosok perempuan yang identik dengan suara laki laki tersebut telah menyumbangkan suaranya di berbagai film kartun anime di Indonesia. Pekerjaan pengisi suara atau yang disebut Dubber tidak banyak yang berkecimpung di dunia sulih suara tersebut. Bahkan mayoritas penggemar suatu film anime tidak tahu menahu siapa Dubber aktor atau tokoh utamanya.
Salah satu film anime yang beliau Dubber, mungkin anime terkenal seperti one piece beliau kebagian mengisi suara tokoh utama yaitu Monkey d luffy dan anime jepang terkenal lainnya seperti Captain Tsubasa.
Pada tahun 1995 itulah awal kebangkitan karir perempuan kelahiran 19 Juni 1971 tersebut saat mengantar kerabat casting di dunia Dubber, tidak menyangka bahwa beliau juga mendapatkan kesempatan mengisi suara film India yang pada tahun tersebut masih tinggi animonya. Seiring berjalannya waktu karir beliau semakin cemerlang. Pada tahun yang sama beliau langsung dipercaya mengisi suara pemeran utama dala film telenovela yang berjudul "Ruby".
Jika dilihat sekarang yang lagi popular adalah Uzumaki Naruto, tapi beliau lebih memfavoritkan Monkey d luffy dalam anime One Piece. Meneurut beliau Luffy adalah sosok karakter yang kuat dan "Luar biasa" imbuh perempuan yang sempat mencicipi jurusan teater sewaktu kuliah itu. Tapi sayang kartun anime One Piece sudah tidak tampil lagi dilayar kaca Indonesia.
Dalam cerita diatas bisa kita simpulkan bahwa sesorang perempuan pun bisa sukses lantaran meskipun ia tidak banyak diketahui sosok yang aslinya. Bagaimanapun Hanna Bahagiana tidak semerta merta secara langsung mendapatkan kesempatan yang baik, semua itu butuh proses dan kesabaran.
Contoh video klik disini
Contoh video klik disini
0 comments:
Post a Comment